Bus Pariwisata Double Decker Kecelakaan di Thailand, 18 Tewas dan 23 Terluka

Kecelakaan bus
Dok. Facebook/Kantor Humas Provinsi Prachinburi

ZONAPIRASI.MY.ID - Sebuah bus pariwisata jenis double decker yang mengangkut 49 orang penumpang mengalami kecelakaan tragis di Thailand, menyebabkan 18 orang meninggal dunia dan 23 lainnya luka-luka. Insiden ini diduga terjadi akibat rem blong, terutama saat bus menuruni bukit.

Dilansir dari Bangkok Post, kecelakaan terjadi pada Rabu dini hari (26/2/2025) di provinsi Prachin Buri, yang terletak di sebelah timur ibu kota Bangkok, Thailand.

Bus yang terlibat dalam kecelakaan ini merupakan satu dari tiga bus yang membawa pejabat pemerintah setempat dalam kunjungan lapangan.


Menurut Letnan Kolonel Polisi Siwapass Phuripatchaiboonchu, 17 korban ditemukan tewas di lokasi, sementara satu lainnya meninggal setelah mendapat perawatan di rumah sakit.

“Kami telah memeriksa pengemudi, dan dia mengaku bahwa remnya blong saat bus menuruni bukit,” ujar Siwapass.

Kolonel Sophon Phramaneehe menambahkan bahwa bus terjerembab ke dalam selokan dalam posisi terbalik akibat kehilangan kendali saat melewati jalan menurun. Semua penumpang yang berjumlah 49 orang, termasuk pengemudi, merupakan warga Thailand.

Tim penyelamat dan petugas medis segera dikerahkan ke lokasi kejadian di Prachin Buri, sekitar 155 kilometer dari Bangkok, untuk mengevakuasi para korban.

Beberapa foto dan video yang beredar di media sosial menunjukkan upaya pertolongan yang dilakukan di sekitar bus yang bagian bawahnya terbuka.

Melalui unggahannya di akun X, Perdana Menteri Thailand, Paetongtarn Shinawatra menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban serta menegaskan bahwa penyelidikan sedang berlangsung.

“Jika ditemukan pelanggaran terkait standar kendaraan atau pengemudi yang bertindak ugal-ugalan, maka akan ada tindakan hukum,” tulisnya dalam unggahan tersebut.

Shinawatra juga menekankan pentingnya pemeriksaan kendaraan sebelum digunakan untuk mencegah kecelakaan serupa di masa depan.


Untuk diketahui, Thailand dikenal memiliki salah satu rekor keselamatan jalan terburuk di dunia, dengan sekitar 20.000 kematian per tahun akibat kecelakaan lalu lintas, menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Penyebab utama tingginya angka kecelakaan adalah kendaraan yang tidak aman dan perilaku mengemudi yang buruk.

Sebelumnya, pada Oktober tahun lalu, kecelakaan serupa juga terjadi di Thailand. Sebuah bus sekolah terbakar setelah kecelakaan di pinggiran Bangkok.

Akibatnya, sebanyak 23 orang tewas, sebagian besar adalah anak-anak. Insiden tersebut menjadi salah satu kecelakaan paling mematikan di negara itu dalam satu dekade terakhir.

(khu/mia)

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijaksana dan bertanggung jawab. Isi komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator itu sendiri.

Lebih baru Lebih lama