Daftar 10 Wanita Tercantik di Dunia, Jisoo BLACKPINK Nomor 1

Jisoo BLACKPINK
Jisoo BLACKPINK. [Foto: Instagram/@sooyaaa__]

ZONAPIRASI.MY.ID - Jisoo BLACKPINK kembali meraih penghargaan sebagai wanita tercantik di dunia, menurut Majalah Nubia.

Prestasi ini bukan pertama kalinya bagi Jisoo, tahun lalu ia juga menempati urutan pertama dalam daftar tahunan tersebut.

Sebagai member tertua BLACKPINK, Jisoo dinilai punya karisma yang kuat, sehingga terus memikat hati penggemar serta publik dunia.

Personil girlband Korea itu dikenal bukan hanya karena kecantikannya saja, namun juga bakatnya yang mumpuni di berbagai bidang.

Selain sukses sebagai idol K-Pop, Jisoo juga turut berkecimpung di dunia akting dan fashion, menjadikannya sebagai ikon kecantikan yang diakui secara internasional.


Jisoo memiliki kecantikan yang khas, dengan wajah lembut serta ekspresi yang anggun, membuatnya sering disebut sebagai definisi 'natural beauty' dalam industri hiburan.

Siapa Wanita Tercantik Nomor 1 di Dunia?

Media anyar asal Inggris, Majalah Nubia, setiap tahunnya merilis daftar 10 wanita tercantik di dunia. Tahun ini, posisi pertama kembali ditempati Jisoo BLACKPINK.

Dilansir dari laman Blissoo Korea, Jisoo memulai debut pertamanya dengan BLACKPINK pada tahun 2016. Perempuan bernama lengkap Kim Ji-soo ini, adalah penyanyi kelahiran 1995.

Selain vokalis dan visual utama BLACKPINK, Jisoo juga sukses bersolo karir. Ia bahkan mendapat banyak penghargaan dalam musik dan akting.

Daftar 10 Wanita Tercantik Versi Majalah Nubia

Mangutip laman Majalah Nubia, setelah menerima hasil voting dari pembaca yang tersebar di 120 negara, majalah tersebut pun merilis daftar tahunan wanita tercantik dunia.

Jisoo BLACKPINK berhasil mencetak rekor setelah beberapa kali menempati posisi pertama.

Sementara itu, ada beberapa nama lainnya yang menduduki urutan kedua sampai sepuluh. Penasaran siapa saja? Berikut ulasannya:

1. Jisoo BLACKPINK

Jisoo BLACKPINK. [Foto: Instagram/@sooyaaa__]

Jisoo bukanlah nama baru dalam daftar wanita tercantik. Dalam daftar tahunan Nubia Magazine, pelantun lagu Flower ini sukses mempertahankan gelarnya selama tiga tahun berturut-turut.

Nubia melaporkan bahwa Jisoo selalu menampilkan gaya yang terus memikat penggemar di seluruh dunia.


2. Nancy MOMOLAND

Nancy MOMOLAND
Nancy MOMOLAND. [Foto: Instagram/nancyjewel_mcdonie_]

Idol berdarah Korea-Amerika, Nancy dari MOMOLAND dikenal memiliki visual memukau, yang menjadikannya sebagai salah satu favorit dalam daftar tersebut.

Nancy Jewel, begitu nama lengkapnya, dilaporkan mendapat suara voting lebih dari 80 negara, sehingga mendapatkan tempat kedua sebagai wanita tercantik tahun 2024.

3. Hande Erçel

Hande ercel
Aktris asal Turki, Hande Erçel. [Foto: Instagram/@handemiyy]

Di posisi ketiga, ada aktris Hande Erçel yang menjadi perwakilan Turki dalam daftar ini. Dengan paras cantiknya yang khas ia banyak mendapatkan pengakuan. Tak heran, kalau selebritis satu ini memiliki banyak pengikut di instagram, mencapai 32 follower.

4. Wonyoung IVE

Wonyoung IVE
Salah satu idol Korea, Wonyoung IVE. [Foto: Instagram/for_everyoung10]

Wonyoung dari IVE turut meramaikan daftar sebagai salah satu idol Korea. Wonyoung dikenal sebagai ikon kecantikan dan gaya. 

Aktris dengan nama panjang, Jang Won-young ini dianggap punya wajah cantik yang menakjubkan dan pesonanya di umur yang masih muda.

Sebagai mantan member girl grup K-pop IZ*ONE dan bintang solo yang sedang naik daun, Wonyoung sukses menarik perhatian para penggemar di seluruh dunia.


5. Dilraba Dilmurat

Foto Dilraba Dilmurat
Dilraba Dilmurat. [Foto: Instagram/@dilrabaxx63]

Sebagai perwakilan China, Dilraba Dilmurat termasuk aktris yang paling banyak dipilih dalam voting.

Kecantikan Dilraba memang kerap menarik perhatian publik. Dan dia adalah seorang aktris yang kerap memainkan beberapa drama China, salah satunya You Are My Glory.

6. Sydney Sweeney

Aktris Hollywood
Sydney Sweeney. [Foto: Instagram/@sydney_sweeney]

Diperingkat ke enam, ada Aktris Hollywood, Sydney Sweeney yang juga masuk dalam daftar wanita tercantik tahun 2024, membuktikan daya tarik globalnya. 

Selain Majalah Nubia, Aktris Hollywood itu juga dinobatkan sebagai wanita cantik dunia oleh beberapa media lain, salah satunya Majalah People.

7. Zendaya

Aktris Hollywood, Zendaya
Aktris Hollywood, Zendaya. [Foto: Instagram/@zendaya]

Selain diisi oleh idol K-Pop dan bintang Asia, daftar ini juga memuat selebriti Hollywood seperti Zendaya, yang kerap mencuri perhatian publik dengan kecantikannya yang khas dan unik.

Tak terhitung jumlah film yang sudah ia perankan, tapi salah satu yang paling populer adalah Spider-Man: No Way Home dan salah satu seriesnya yang berjudul Euphoria.

8. Rose BLACKPINK

Foto Rose BLACKPINK
Rose BLACKPINK. [Foto: Instagram/@roses_are_rosie]

Selain Jisoo, ada satu lagi nama member BLACKPINK yang masuk daftar, yaitu Rose BLACKPINK.

Rose berhasil menempati peringkat kedelapan. Pengaruh besar industri K-Pop di kancah global, membuat semua mata tertuju pada girlband ini, salah satunya ke Rose.

9. Ariana Grande

Ariana Grande
Ariana Grande. [Foto: Instagram/@arianagrande]

Sementara itu, menurut survei dengan lebih dari 300 ribu voting dari 16 negara, Ariana Grande terpilih sebagai salah satu wanita tercantik di tahun 2024.

Penyanyi lagu Thank U, Next itu terlihat semakin diakui kecantikannya setelah perannya di film Wicked yang rilis tahun lalu.


10. Sıla Türkoğlu

Sıla Türkoğlu. [Foto: Instagram/@silaturkoglu]

Yang terakhir, aktris asal Turki, Sıla Türkoğlu yang berhasil mendapatkan tempat berkat pesona dan kecantikannya yang menawan.

Sıla Türkoğlu adalah seorang aktris yang terkenal karena membintangi serial TV Show Kızılcık Şerbeti.

Demikian 10 daftar wanita cantik di dunia versi Majalah Nubia. Dari daftar tersebut, siapakah yang paling kamu favoritkan?

(zpi/zpi)

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan bijaksana dan bertanggung jawab. Isi komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator itu sendiri.

Lebih baru Lebih lama